Baju Pink Cocok dengan Jilbab Warna Apa? Ini Panduannya

Pink punya kesan yang lembut dan feminin, bahkan digambarkan bak marshmallow yang soft, sweet, dan elegan. Warna ini bersifat universal sehingga bisa dipakai siapapun. Namun, kuncinya ada di penempatan warna. Tampilan yang casual, chic, bahkan formal bisa kamu ciptakan dari warna pink. Kalau begitu, baju pink cocok dengan jilbab warna apa​?

Pembahasan ini menarik karena selera dan kondisi kulit setiap orang berbeda-beda, sehingga pemilihan warna kerudung bisa tricky. Baca terus sampai akhir untuk menemukan pilihan warna sempurna untuk pink dan ide OOTD-nya!

Outfit Pink Cocok Pakai Jilbab Warna Apa?

wanita berhijab berpose dengan bunga sambil tersenyum

Selain bingung memikirkan baju pink cocok dengan celana warna apa, wanita berhijab juga suka pusing memilih warna hijab yang cocok. Belum lagi, kamu juga perlu mempertimbangkan hal-hal lainnya seperti lokasi dan konsep acara. 

Kabar baiknya, warna soft yang satu ini masih cocok untuk di-pairing dengan warna klasik hingga bold,  tergantung cara kamu memainkan warnanya saja! Berikut rekomendasi warna hijab untuk menjawab pertanyaan penting, “baju pink cocok dengan jilbab warna apa?” Simak terus!

1. Putih

Pasangan klasik untuk pink yang selalu ada di benak orang adalah putih. Penggunaan warna klasik membuat tampilan yang timeless. Pairing ini juga menawarkan vibes yang elegan buat outfit kamu. Kulit wajah juga akan terlihat lebih segar dan bersih.

2. Beige atau Cream

Ini adalah kombinasi sempurna apabila kamu ingin looks elegan dan feminim, tetapi masih terkesan santai. Warna krem menyatu dengan background sehingga outfit pink kamu stand out.

3. Abu-Abu

Baju abu abu cocok dengan jilbab warna apa​? Pink! Paduan ini menyeimbangkan sekaligus tone down warna pink agar tampil lebih versatile. Pink dan abu-abujuga menciptakan dasar kokoh dan menghadirkan tampilan sopan serta profesional.

4. Hitam

Warna ini memancarkan aura yang bold sehingga bisa jadi kombinasi baju warna pink pria maupun wanita favorit. Kerudung hitam membuat busana kamu lebih menonjol, khususnya untuk pink fuschia dan hot pink. Kamu bisa menciptakan gaya modern atau looks gothic.

5. Dusty Pink

Baju pink cocok dengan warna apa? Buat kamu yang tidak suka warna kontras, coba kombinasi harmonis dengan gaya tone-on-tone. Mainkan gradasi warna pekat dan terang pada pink untuk mendapatkan looks sempurna. 

6. Mocca atau Cokelat Muda

Baju dusty pink cocok dengan jilbab warna apa? Mocca sebagai turunan warna coklat punya vibes earthy alami hangat, selaras dengan warna pink yang lembut. Ingin looks lebih dinamis? Mainkan tekstur kain untuk combo warna ini.

7. Biru Kelasi

Baju biru cocok dengan jilbab warna apa? Tentu pink jawabannya! Ini juga berlaku buat sebaliknya. Tampilan pink yang soft butuh warna kontras yang bagus agar lebih stand out. Biru kelasi adalah opsi aman untuk bermain kontras tanpa takut overshadowing busana utama. 

8. Hijau Sage atau Olive

Outfit baby pink cocok dengan warna apa? Sage dan olive bisa jadi kombinasi unik untuk warna pink. Coba kombinasi two-tone outfit pastel untuk menciptakan paduan baru. Sentuhan earthy dan modern akan memancar dari looks kamu.

9. Maroon atau Burgundy

Pertanyaan “baju pink cocok dengan jilbab warna apa” masih terlintas di benak  karena kamu bosan dengan tampilan kalem? Coba kombinasi warna kontras seperti maroon atau burgundy. Warna merah membuat pink lebih vibrant sehingga menghasilkan tampilan mewah yang sensual dan menarik. 

10. Soft Lilac atau Lavender

Pink cocok untuk looks dreamy dan feminim. Kamu bisa pakai jilbab lavender dan soft lilac agar kesan dreamy semakin kuat. Paduan sesama warna pastel ini sempurna untuk acara hangout di area outdoor.

Ide OOTD Outfit Hijab dengan Baju Pink

wanita berhijab berpose memegang buket bunga di luar ruangan

Setelah memahami best and worst pairing untuk merah muda, kini saatnya mencari ide baru untuk menjawab pertanyaan “baju pink cocok dengan jilbab warna apa?” sehingga kamu bisa mengenakan outfit pink dengan lebih baik. Hal ini penting agar kamu tidak bosan dengan style yang sama.

Meskipun versatile, ternyata kombinasi dengan warna emerald green, orange terang, dan hitam-pink neon harus dihindari. Ketiganya punya visual yang kurang sedap dipandang mata. 

Cek ide OOTD kerudung dan outfit pink berikut:

1. Casual Look

contoh OOTD celana jeans, atasan pink, jilbab putih, dan sneakers

Untuk tampilan casual, combo set kaos atau kemeja, jeans, dan jilbab selalu bisa diandalkan. It’s easy - kamu tinggal mainkan saja warnanya! Buat tampilan lebih fresh dan seimbang dengan kaos pink dan kerudung putih, lalu perkuat kesan kasual dengan jeans favorit.

2. Office Look

wanita berhijab memakai blouse pink dan rok hitam

In a good mood buat datang ke kantor dengan tema pink? Padukan outfit kamu dengan blouse dusty pink dan jilbab warna gray. Rok hitam yang kontras juga sempurna untuk terlihat profesional. 

3. Elegant Style

wanita memakai dress soft pink dan hijab beige mirror selfie dengan handphone

Mengenakan dress soft pink akan selalu memberikan kesan anggun dan on-point. Kombinasikan dress ini dengan kerudung beige untuk meningkatkan nuansa soft dan romantis. Sempurnakan tampilan lewat heels nude.

4. Chic & Modern

wanita berhijab navy memakai kemeja fuschia dan celana putih

Coba tampilan chic dan modern dengan kemeja pink fuchsia milikmu. Tampilanmu pasti bakalan terlihat ceria, happy, dan penuh energi. Berikan kontras dengan hijab navy dan aksesoris emas. Warna mencolok fuschia akan di-tone down tanpa mendominasi.

5. Playful Look

wanita berhijab lavender dengan sweater pink, celana jeans, dan tas hitam

Yuk tampil lebih muda dengan gaya playful! Kenakan sweater pink dan jilbab lavender. Sempurnakan gaya youthful dan sporty pakai sneakers.

Menurutmu, baju pink cocok dengan jilbab warna apa ya? Yuk, lengkapi koleksi daily wear hingga outfit formal di Executive. Dapatkan item favoritmu di store Executive terdekat dan rasakan pengalaman berbelanja yang mudah serta cepat dengan pembelian daring di web store Executive.

Andrya Nabil Fauzan